Pengumuman Daftar Nama Peserta Tes Kesehatan Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Politeknik Negeri Balikpapan Tahun 2025

| | 0 Comments| 4:01 pm|
Categories:

Pengumuman Nomor : 222/PL32.1/LL/2025

Disampaikan kepada seluruh peserta Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) yang mendaftar di Politeknik Negeri Balikpapan perlu kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut :

  1. Wajib melakukan Tes Kesehatan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 20 Maret 2025 pada pukul 09.00 s.d 14.00 Wita bertempat di Gedung Terpadu Lantai 2 Politeknik Negeri Balikpapan dengan biaya sebesar Rp. 250.000,- (dua ratus lima puluh ribu rupiah). Calon Mahasiswa mendownload dan mengisi form Kesehatan pada laman https://pmb.poltekba.ac.id/download.
  2. Khusus Calon Mahasiswa yang berdomisili diluar kota Balikpapan Tes Kesehatan dapat dilakukan di Rumah Sakit Setempat (Minimal tipe C) Seluruh Hasil Tes diserahkan selambat-lambatnya tanggal 21 Maret 2025 melalui Google Form https://s.id/hasil_tes_kesehatan_SNBP . Info lebih lanjut Ibu Lina WA (081254696266).
  3. Tes Kesehatan mencakup:
    a. Anamnesa dan pemeriksaan fisik (tidak mempunyai cacat tubuh yang dapat mengganggu aktifitas perkuliahan, tidak bertindik (bagi laki-laki) dan hanya terdapat 1 tindik bagi perempuan pada tiap daun telinga, dan tidak bertato;
    b. Visus Mata (tidak Buta Warna);
    c. Pemeriksaan Laboratorium:
  • Hematologi: Hemoglobin, Leukosit, Eritrosit, Trombosit, Hitung jenis laju endap darah, Golongan darah plus rhesus
  • Serologi: HBs Ag (bebas hepatitis)
  • Bebas Narkoba dengan 3 parameter yaitu : Amphetamin (Ectasy, Inex, Sabu-Sabu, MDA, MDMA), THC (Ganja/Marijuana) dan Morphin.
  1. Mengumpulkan Berkas Pengajuan UKT (Uang Kuliah Tunggal) pada tanggal 19 s.d 21 Maret 2025 di kumpulkan di Unit Layanan Terpadu (ULT) Gedung Direktorat Politeknik Negeri Balikpapan menggunakan Map Berwarna Biru . Syarat pengajuan UKT (Uang Kuliah Tunggal ) dapat di lihat pada laman https://pmb.poltekba.ac.id/panduan-spmb/. Info lebih lanjut Ibu Novianna WA (085536754392).
  2. Bagi calon mahasiswa yang mendaftar KIP-Kuliah mengumpulkan berkas pengajuan KIP-Kuliah pada tanggal 19 s.d 21 Maret 2025 di Unit Layanan Terpadu (ULT) Gedung Direktorat Politeknik Negeri Balikpapan menggunakan Map Berwarna Hijau. Syarat pengajuan berkas KIP-Kuliah dapat dilihat pada laman https://pmb.poltekba.ac.id/panduan-spmb/. Info lebih lanjut Ibu Masitah WA (081251089229).
  3. Bagi calon mahasiswa yang berada diluar kota pengumpulan berkas pengajuan UKT (Uang Kuliah Tunggal) dan berkas pengajuan KIP Kuliah dapat dikumpulkan selambat-lambatnya pada tanggal 21 Maret 2025 melalui email [email protected] dengan mencantumkan no Registrasi, Program Studi, dan Nama Lengkap. Info lebih lanjut Ibu Lina WA (081254696266).
  4. Bagi calon mahasiswa yang mendaftar di KIP Kuliah tidak perlu mengumpulkan bekas pengajuan UKT (Uang Kuliah Tunggal).
  5. Waktu Layanan pengumpulan berkas pengajuan UKT dan KIP Kuliah:
     Pagi : 09.00 wita s.d 12.00 wita
     Istirahat : 12.00 wita s.d 13.00 wita
     Siang : 13.00 wita s.d 14.30 wita
  6. Bagi yang tidak mengumpulkan berkas pengajuan Uang Kuliah Tunggal (UKT), maka besaran biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) ditetapan pada kelompok tertinggi pada prodi tersebut.
  7. Pengumuman akhir untuk daftar ulang akan di umumkan pada tanggal 27 Maret 2025.

Download Pengumuman di bawah ini